Kongres 1 KPBI Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia

Kongres 1 KPBI Konfederasi Persatuan Buruh IndonesiaKongres 1 KPBI Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia Setelah sekian lama melalui proses yang cukup panjang dari mulai merumuskan pokok-pokok pikiran untuk menyatukan Serikat Pekerja/Serikat Buruh, juga menyiapkan pertemuan – pertemuan dan rapat akbar untuk membentuk sebuah alternatif alat perjuangan yang cakupannya lebih luas dan besar yaitu sebuah KONFEDERASI. Seperti yang telah kita ketahui hingga saat ini ada beberapa konfederasi yang tercatat di menakertrans. Tapi hanya ada tiga konfederasi yang diakui oleh pemerintah yaitu :

  • KSPI (Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) pimpinan Said Iqbal,
  • KSPSI (Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia) pimpinan Andi Gani, dan
  • KSBSI (Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia) pimpinan Mudhofir.

Hanya tiga konfederasi itulah yang direstui oleh pemerintah. Jika satu dari tiga konfederasi itu bisa dipegang pemerintah, maka pemerintah akan mudah sekali melakukan penyesuaian regulasi. Maka dibutuhkan konfederasi alternatif, konfederasi yang akan tetap melawan jika kebijakan pemerintah tidak pro-buruh. Inilah salah satu alasan membentuk konfederasi sendiri dan tidak melebur dengan konfederasi lain.

Dengan semangat diatas perwakilan dari 2 federasi FPBI oleh bung Michael sapaan akrabnya “Oncom” dan FBTPI bung Ilhamsyah atau Boing, Tanggal 16 sampai 17 April 2016 menggelar Konferensi Nasional di Padepokan Pencak silat TMII (Taman Mini Indonesia Indah). Kita sebut saja Tim ini membentuk nama pergerakan yaitu KP-KPBI (Komite Persiapan Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia). Selain itu konferensi nasional tersebut merupakan persiapan Kongres I Nasional KPBI.

Seiring berjalannya waktu akhirnya Kongres 1 KPBI (Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia) dapat terlaksana, yang berlangsung pada tanggal 2 hingga 4 September 2016 Dengan Tema : "Membangun Persatuan Buruh Indonesia" yang dihadiri 9 federasi yang tentunya federasi tersebut sudah mendeklarasikan dirinya bergabung di KPBI diantaranya :

  • FSP2KI (Federasi Serikat Pekerja Kertas)
  • FBLP (federasi Buruh Lintas Pabrik)
  • FBTPI (Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia)
  • FPBI (Federasi Perjuangan Buruh Indonesia)
  • F.SERBUK (Federasi Serikat Buruh Kerakyatan)
  • FSPBC (Federasi Serikat Pekerja Baja Cilegon)
  • FSPBI (Federasi Serikat Pekerja Bandara Indonesia)
  • SPKAJ (Serikat Pekerja Kereta Api Jabotabek)
  • FSBM (Federasi Serikat Buruh Merdeka)

Dalam kongres 1 KPBI (Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia) turut mengundang para peninjau dari federasi lain, Hadir pula dari KSPI ( Bung Rusdi , dan Bung Said Iqbal ), Dalam sambutannya di kongres 1 KPBI bung said iqbal mengatakan : “saya berpesan kepada kita semua untuk tidak mudah berpecah belah. Bersatulah kaum buruh. Karena dengan persatuan itu, kita bisa menjadi lebih kuat.” Lanjutnya “Kita kaum buruh harus terus berjuang untuk merubah nasib dan menentukan nasib kita sendiri. Jangan sampai buruh apolitis, sehingga politik dikuasai oleh para pengusaha hitam. Kalau kita ditanya. Mengapa buruh berpolitik? Mengapa buruh demo terus? Mengapa buruh mogok terus? Jawabnya iya. Buruh akan berpolitik. Buruh akan terus berjuang. Buruh akan terus demo. Sampai kapan? Sampai buruh dan keluarganya bisa hidup sejahtera.

Semangat yang luar biasa dari peserta kongres 1 KPBI (Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia) menyepakati Bung Ilhamsyah sebagai Ketua Umum KPBI dan Bung Damar Panca Mulya sebagai Sekretaris Jenderal KPBI periode 2016 sampai dengan 2020.

Hidup Buruh !!

Bangkit, Lawan, Hancurkan Tirani !!

UU ketenagakerjaan



Peraturan Pemerintah



https://www.a-rega.com

Alamat : Perum Cijingga Permai Blok C No. 10 Cikarang Selatan. Bekasi

Email : admin@a-rega.com

Tlp : +62856 9428 1989

Untuk melihat di MAP Google Silahkan klik disini.

Please publish modules in offcanvas position.